Wednesday, September 30, 2015

Modifikasi Motor Jupiter Z

Yamaha memang tidak henti hentinya melakukan inovasi. Produk produk yang dikeluarkan oleh Yamaha terbukti selalu diterima baik di pasar Indonesia. Salah satu yang paling banyak peminatnya adalah Yamaha Jupiter Z. Motor bebek 4 tak ini merupakan pengembangan dari produk sebelumnya, yakni Yamaha Crypton, Jupiter dan Vega. Yamaha Jupiter Z merupakan salah satu motor pabrikan asal Jepang dan merupakan salah satu motor bebek handal di Indonesia. Motor yang awal mulanya bernama Jupiter ini dikeluarkan pada tahun 2000. Penambahan nama menjadi Jupiter Z dilakukan pada tahun 2003. Dengan kapasitas mesin 110 cc, motor ini cukup tangguh di masa itu. Dengan inovasi yang terus menerus dilakukan oleh Yamaha, kini telah hadir New Jupiter Z, motor dengan kapasitas mesin 115 cc keluaran terbaru dari Yamaha sebagai inovasi dari generasi generasi motor Jupiter sebelumnya. Dengan dilengkapi fitur-fitur yang lebih canggih motor ini semakin banyak peminatnya. Dibekali dengan mesin yang powerfull dengan menggunakan mesin berteknologi injeksi menjadikan saat ini New Jupiter Z semakin unggul dari motor bebek lainnya. Dengan teknologi terbaru ini tidak heran jika Yamaha Jupiter Z lebih stabil dan tentunya lebih irit meski di gunakan dalam jarak jauh sekalipun.

Tak cuma berinovasi di teknologi mesinnya, perubahan pada body motor yang terlihat lebih sporty membuat motot ini semakin diminati masyarakat, dan juga para pecinta dunia modifikasi. Sekarang sudah banyak kita jumpai motor motor Jupiter Z yang telah dimodifikasi dan terbukti hasilnya tidak kalah keren dari motor motor lainya. Berikut ini beberapa contoh dari Modifikasi Yamaha Jupiter Z.



Modifikasi Motor Jupiter Z


Modifikasi Motor Jupiter Z


Modifikasi Motor Jupiter Z


Bagaimana, apakah anda sudah menemukan konsep untuk memodifikasi motor Jupiter anda, jika belum mungkin beberapa foto tadi bisa menjadi referensi bagi anda jika anda ingin mengubah tampilan motor anda, menjadikannya lebih keren dan tentunya bisa membuat anda percaya diri membawa motor anda di jalanan, apalagi buat bonceng pacar..

Sekian dulu ulasan otomotif tentang Modifikasi Motor Jupiter Z. Semoga koleksi gambar kami tadi bermanfaat bagi anda semua, terutama bagi anda yang saat ini sedang mencari konsep untuk memodifikasi motor Jupiter anda. Saya sarankan anda jangan terburu buru jika ingin memulai memodifikasi motor anda, tentukan konsep yang matang terlebih dahulu, jangan sampai karena anda terburu-buru hasilnya akan kurang maksimal. Selamat mencoba.

No comments:

Post a Comment